Cara Mengobati Tekanan Darah Tinggi Secara Alami
Penyakit tekanan darah tinggi merupakan penyebab utama resiko stroke dan serangan jantung karena naiknya tekanan darah pada pembuluh darah dalam periode yang lama. Kenaikan tekanan darah ini disebabkan karena beberapa faktor salah satunya timbunan lemak di area pembuluh darah yang menyebabkan penyempitan pembuluh darah, sehingga aliran darah tidak lancar. Aliran darah yang tidak lancar ini akan menyebabkan jantung bekerja lebih keras dan berpotensi pecahnya pembuluh darah.
Mengobati tekanan darah tinggi tidak jauh dari mengatur pola hidup sehat. Karena penyebab penyakit mematikan ini akibat pola hidup yang kurang sehat seperti terlalu banyak mengkonsumsi makanan kaya garam dan lemak serta jarang berolahraga. Ada beberapa cara mudah dan alami yang bisa anda lakukan untuk mengobati tekanan darah tinggi. Anda yang telah didiagonosis mengidap tekanan darah tinggi, ada baiknya mencoba cara alami mengatasinya yang akan diulas lebih lengkap dibawah ini.
Cara Alami Mengobati Tekanan Darah Tinggi
Mengkonsumsi youghurt
Youghurt merupakan produk olahan susu sapi yang memiliki banyak kandungan kalsium serta aneka vitamin lainnya. Kandungan kalsium didalam youghurt memiliki pernanan yang baik untuk melenturkan pembuluh darah agar sirukulasi darah menjadi lebih lancar sehingga tekanan darah menjadi lebih stabil dan mengurangi resiko stroke.
Rajin mengkonsumsi pisang
Selain youghurt, pisang sangat baik sebagai pendamping makan anda yang baik mengontrol keseimbangan cairan darah anda. didalam buah pisang kaya kandungan kalium yang bermanfaat mengontrol tekanan darah dan mencegah resiko stroke yang mematikan. Selain itu, pisang kaya serat yang bermanfaat memperlancar pencernaan serta membantu menurunkan berat badan.
Batasi makanan tinggi garam
Asupan garam yang terlalu tinggi akan beresiko meningkatkan volume tekanan darah di area arteri. Tentu saja hal ini sangat berbahaya dan beresiko gagal jantung serta stroke akibat tekanan darah tinggi. Makanan tinggi garam biasanya terdapat pada makanan cepat saji, makanan olahan dan makanan instan. Jadi, batasi makanan dengan kandungan tinggi garam tersebut.
Diet
Diet menjadi cara alami lainnya yang baik mengontrol tekanan darah anda. berat badan yang berlebih menjadi sebab terbesar naiknya tekanan darah. Selain itu kelebihan berat badan akan membuat jantung lebih berat bekerja memompa darah keseluruh tubuh. Berat badan yang berlebih juga lebih rentan memiliki kolesterol jahat yang berpotensi menyebabkan stroke dan gagal jantung. Lakukan diet secara sehat dengan tetap mengkonsumsi makanan – makanan kaya gizi.
Berhenti merokok
Rokok memiliki zat nikotin yang merangsang tubuh untuk memproduksi adrenalin. Produksi adrenalin yang berlebih akan membuat jantung bekerja keras karena detaknya lebih cepat dan pada akhirnya tekanan darah turut naik dan beresiko pecahnya pembuluh darah yang berujung stroke atau gagal jantung. Maka berhentilah merokok dan hindari lingkungan penuh asap rokok untuk mengatasi tekanan darah tinggi.
Olahraga rutin
Selain menjaga pola hidup sehat melalui makanan, olahraga menyumbang peranan yang besar pula dalam menurunkan dan mengatasi tekanan darah tinggi. Lakukan olahraga ringan seperti jogging secara rutin. Hal ini akan membantu penyerapan oksigen dan memperkuat jantung anda.
Nah, itulah beberapa hal yang bisa anda lakukan untuk mengatasi tekanan darah tinggi secara alami. Semoga bermanfaat.